ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Pesan dari dinamic duo Sapta Eka untuk para adik kelas yang akan meneruskan perjuangan mereka di musim selanjutnya.

Penampilan apik tim putra Sapta Eka atau SMAN 71 Jakarta mendapat banyak perhatian publik musim lalu. Tak hanya sukses menjuarai Honda DBL seri Jakarta Timur, mereka juga berhasil menginjakkan kaki di DKI Jakarta Championship series.

Sayangnya mereka harus puas menjadi runner-up karena kalah dari sang juara bertahan SMA Bukit Sion Jakarta. Pencapaian Sapta Eka musim lalu tak bisa dipisahkan dari permainan impresif dinamic duo yang mereka miliki.

Duet tersebut adalah Ananta Dandy dan Muhamad Hafizh yang sama-sama bermain di posisi guard. Tak jarang kelincahan dan kemampuan shooting dua pemain ini membuat barisan pertahanan lawan kocar-kacir. Mereka berdua juga terpilih menjadi Top 24 campers pada Honda DBL Camp 2019 lalu.

Sangat disayangkan karena musim lalu adalah perjuangan terakhir Dandy dan Hafizh bersama Sapta Eka. Mereka harus melanjutkan pendidikan di bangku perkuliahan. Maka dari itu kedua pemain ini menyampaikan pesan kepada para adik
kelasnya.

“Sampai jumpa lagi Sapta Eka. Untuk kalian para adik kelasku tetap semangat. Lanjutkan perjuangan kita di musim lalu,” kata Ananta Dandy.

Dandy juga berpesan kepada para pemain yang akan berjuang musim depan untuk tetap semangat berlatih. “Jangan gampang bosan. Latihan yang kalian jalani hari ini pasti akan berguna di kemudian hari apalagi saat pertandingan nanti,” imbuhnya.

Hal yang sama juga diungkapkan rekannya Muhamad Hafizh. Ia bahkan menilai bahwa penampilan timnya di musim lalu masih belum sempurna.

“Musim lalu kita sangat kurang di teamwork dan juga waktu persiapan. Semoga kalian yang berlaga untuk Sapta Eka musim depan bisa belajar banyak dari hal itu,” ujarnya.

Hafizh juga berharap tim Sapta Eka bisa mencapai prestasi yang lebih baik dari tahun lalu. “Hustle, fokus dan kerja sama. Kalau itu sudah dikuasai semoga kalian bisa jadi yang terbaik se-DKI Jakarta bukan hanya di Timur,” tutupnya.(*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY