ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Raut wajah bahagia terpanacar saat Aimee membuka pengumuman hasil SBMPTN beberapa saat lalu. Siswi SMAN 4 Jogjakarta ini berhasil lolos ujian SBMPTN dan akan melanjutkan studi di Universitas Airlangga Surabaya.

Dalam SBMPTN kemarin, Aimee bercerita bahwa dirinya punya memilih dua jurusan, yitu hukum dan ilmu politik.

"Sebenernya dua hal ini aku pilih karena nggak ada hitung-hitungannya. Soalnya aku lebih dominan menghapal dan membaca daripada menghitung," ungkap Aimee.

Satu hal lain yang membuat dirinya excited adalah bisa bertemu dengan beberapa pemain DBL lainnya. Salah satunya adalah Faizzatus Shoimah yang merupakan rekan satu timnya di Honda DBL Indonesia All-Star 2018.

Meski begitu, Aimee menjelaskan bahwa dia akan membagi waktu dengan lebih optimal lagi. Dia tidak ingin pendidikannya terhambat karena basket. Dia pun memasang target lulus tepat waktu selama berada di Unair nanti.

"Intinya fifty-fifty sih. Tapi kalau di satu momen kuliahku agak keteteran, aku bakal spend waktu lebih buat belajar. Itu komitmen yang aku pegang," tutupnya.

Pada gelaran Honda DBL sendiri, Aimee menjadi sosok yang membawa SMAN 4 Jogjakarta tamoil gemilang. Tak hanya berhasil membawa timnya ke semifinal, cewek 17 tahun ini juga dua kali terpilih menjadi Honda DBL Indonesia All-Star, yaitu pada 2018 dan 2019.

Pada musim terakhirnya kemarin, Aimee sukses mencetak 83 poin, 57 rebound, sembilan assist, empat blok, dan sepuluh steal. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY