ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Manager dan pemain tim putri SMAN 1 Balikpapan saat melakukan tes swab PCR di Gor Sempaja, Samarinda, Jumat (28/1)

Tidak ada kompromi untuk menerapkan protokol kesehatan (prokes) yang ketat di seluruh rangkaian pertandingan Honda DBL 2021-2022. Setelah seluruh kru dan panitia yang bertugas di Honda DBL 2021 East Kalimantan Series melakukan tes swab PCR pada Kamis (27/1) kemarin, kini giliran peserta dan ofisial tim.

Seluruh peserta dan ofisial tim basket dan tim dance yang akan bertanding di Honda DBL Seri Kaltim 2021 telah melakukan tes swab PCR pada Jumat (28/1), siang tadi. Hanya peserta yang dinyatakan negatif Covid-19 yang diperbolehkan tanding nanti.

Pengambilan sampel melalui hidung dan tenggorokan ini bertempat di Gor Sempaja Samarinda. “Kemarin (27/1) panitia sudah melakukan tes swab PCR. Sekarang jadwalnya peserta dan ofisial untuk tes swab PCR. Sebelum mereka mulai tanding besok, semuanya harus dites tanpa terkecuali untuk tracking kita,” ujar Dedy Marfianto, Project Officer Honda DBL 2021 East Kalimantan Series.

Adapun peserta dan ofisial yang melakukan tes swab PCR hari ini ada empat tim. Di antaranya tim putra SMAN 5 Samarinda dan SMAN 1 Samarinda. Serta tim putri SMAN 2 Samarinda dan SMAN 1 Balikpapan. Seluruh tes ini difasilitasi sepenuhnya oleh DBL Indonesia.

“Dengan adanya tes swab PCR ini saya turut senang, karena kita jadi bisa kontrol (tracing) anak-anak. Mudah-mudahan semua hasilnya negatif. Saya sangat berterima kasih kepada DBL Indonesia karena protokol kesehatannya sangat ketat, jadi saya merasa aman mempercayai anak-anak saat bertanding,” ungkap Anna Mulyani, ofisial tim SMAN 1 Balikpapan.

DBL Indonesia tetap menjaga komitmen terkait prokes ketat selama acara berlangsung. Selain tes swab PCR, seluruh peserta yang berada di venue juga wajib menaati aturan JaJaCuTaPaMa. Yaitu tetap menjaga jarak, selalu cuci tangan, dan pakai masker. Panitia atau kru yang bertugas akan menegur peserta yang lalai atau abai dalam menaati prokes tersebut.

Pentas Honda DBL 2021 East Kalimantan Series bakal dimulai Sabtu (29/1) besok. Hari pertama bakal tersaji dua laga seru. Laga pertama dari sektor putra mempertemukan SMAN 5 Samarinda versus SMAN 1 Samarinda. Laga kedua dari sektor putri, SMAN 2 Samarinda akan bersua SMAN 1 Balikpapan. Tip off pertama direncanakan pukul 15.00 WIB. Seluruh pertandingan ini dapat disaksikan langsung melalui live streaming lewat aplikasi DBL Play atau Youtube DBL Play. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY