ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Tim putri SMAN 10 Bandar Lampung sukses menutup partai pembuka Honda DBL 2021 Lampung Series dengan kemenangan 68-4 atas SMAN 14 Bandar Lampung. Tim polesan Muhammad Alam ini berhasil menunjukkan kualitas sebagai finalis musim lalu.

Sejak awal pertandingan, putri Smandasa (julukan SMAN 10 Bandar Lampung) begitu agresif dalam mengeksekusi bola. Fourteen (julukan SMAN 14 Bandar Lampung) dibuat ketar-ketir sejak awal kuarter. Mereka tidak bisa mengembangkan permainan ketika dihadapi oleh sang finalis.

Hingga paruh pertandingan awal, Fourteen masih scorless. Sebaliknya, Smandasa gahar dengan torehan total 36 poin. Unggulnya Smandasa ini berhasil mereka pertahankan hingga kuarter ketiga. Tambahan delapan poin dari Smandasa berhasil membuat margin poin kedua tim semakin lebar.

Permainan moncer Smandasa hari ini tak lepas dari pemain kunci mereka, yakni Adinda Bintang dan Dinda Amalia Putri. Keduanya menyumbang dua digit poin kala membela timnya. Adinda moncer dengan torehan 20 poin. Disusul oleh Dinda yang mengantongi 17 poin.  Torehan ini membuat nama Adinda mendapuk BeAT The Record kategori top poin pertama di Honda DBL Seri Lampung musim ini.

Selain dua pemain itu, kerjasama dari srikandi Smandasa sendiri patut diapresiasi. Tidak hanya pemain liam pertama, pelapis kedua mereka juga turut menyumbang poin kala berlaga melawan Fourteen sore tadi. Capaian ini berhasil membuktikan kualitas mereka sebagai finalis 2019 lalu.

Di babak selanjutnya, Smandasa masih harus menunggu pemenang antara SMAN 1 Bandar Lampung kontra SMA YP Unila Bandar Lampung yang akan berlaga Sabtu (26/2) siang besok. Pertandingan keduanya akan disiarkan langsung melalui live streaming lewat aplikasi DBL Play atau Youtube DBL Play. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY