ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Perwakilan dari tiap daerah akan mulai berlaga hari ini. Masing-masing region akan saling memperebutkan titel Juara Honda DBL with KFC 2022 East Java Championship Series. Partai ketiga akan menyajikan pertandingan putra yang mempertemukan kampiun asal Jember dan tim kuda hitam dari Ngawi.

SMAN 1 Jember dan SMAN 1 Ngawi rencananya akan memulai tip off pada pukul 16.30 WIB. Setelah tampil mendominasi pada laga sebelumnya, kini DBL Arena Surabaya akan menjadi saksi akan ketangguhan kedua tim.

Usai mengantongi empat kali kemenangan, sang pemilik tahta DBL Jember akan kembali bertanding. Kwanggaliwa Vaisva Panditha adalah motor serangan utama bagi SMAN 1 Jember. Dalam empat kali berlaga, ia berhasil mengantongi total 66 poin. Disusul dengan Alvin Fawas Fathin Amanulloh dengan perolehan 36 angka.

Baca Juga: Championship Series Hari Pertama: Dominasi Tuan Rumah atau Gebrakan Tim Tamu

Permainan anak didik Arif Angga itu cukup efektif. Mereka pintar dalam mencari celah untuk mencetak pundi-pundi poin. Disamping itu, pertahanan Kwanggaliwa dan rekan-rekannya juga terbilang kuat. Bagaimana tidak, selama pertandingan mereka belum pernah menelan kekalahan sekalipun.

Beralih ke para penggawa SMAN 1 Ngawi. Tim debutan asal Ngawi itu berhasil menjadi kuda hitam selama helatan DBL Madiun. Bahkan sampai mengantarkan mereka menuju Honda DBL with KFC 2022 East Java Championship Series.

Meski keluar sebagai runner up, namun dua pemain andalan mereka, yakni Muhammad Hawan Nurdriansyah dan Bayu Nur Wicaksono mampu menduduki beberapa top klasemen. Keduanya catatkan 90 angka dari total 143 poin. Bahkan Hawan dan Bayu juga memperoleh steal terbanyak dengan torehan masing-masing 11 steal.

Hal itu membuktikan bahwa mereka patut mendapat julukan tim kuda hitam. Coach Syah Rauf juga mengatakan bahwa anak asuhannya siap memberikan dobrakan bagi sang lawan.

“Intinya tim saya siap bertanding tampil all out dengan SMAN 1 Jember meski baru perdana main di Surabaya. Pasti bakal nervous banget, tapi berusaha semaksimal mungkin menampilkan yang terbaik,” pungkas pelatih SMAN 1 Ngawi.

Baca Juga: 3 Alasan Kenapa Wajib Nonton Langsung East Java Championship Series 2022

Dalam sesi wawancara, Coach Syah Rauf juga menjelaskan bahwa sudah melakukan scouting terhadap pemain lawan. Dari hasil itu, terdapat beberapa pemain yang patut diwaspadai.

SMAN 1 Jember bukanlah lawan yang mudah bagi mereka. Walaupun begitu, mereka ngotot ingin menjadi jawara baru musim ini.

“SMAN 1 Jember tim yang perlu diwaspadai, ada satu anak dari pemain Porprov. Kita juga punya satu anak dari Porprov juga, jadi ketemu mereka kayak rematch di laga Porprov kemarin. Meski pertama kali main di DBL Arena, kita punya target juara,” timpalnya.(*)

Jadwal pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap).

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY