ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Final Party Honda DBL with KFC 2022 North Sulawesi Series langsung disajikan dengan pertarungan sengit dari para srikandi. Ambisi besar kedua tim rupanya membuat laga berjalan seru.

SMA Eben Haezar Manado berhasil meruntuhkan misi back-to-back champion dari Manado Independent School (MIS) usai menumbangkannya dengan skor 59-38.

Dendam membara para pemain Benzar -julukan SMA Eben Haezar Manado- pasca dipulangkan dengan kekalahan telak pada semifinal musim lalu berhasil dibayar tuntas. Mereka sukses meredam serangan lawan dan merebut mahkota juara dari tim milik Ichelsya Panambunan dan kawan-kawan.

Sang kapten Benzar, Greine Sangkay membuka poin terlebih dahulu. Sayangnya, tim putri Manado Independent School dengan sigap menyamakan kedudukan dan berbalik memimpin poin. Kuarter pertama ditutup dengan skor 18-14 keunggulan sementara untuk srikandi MIS.

Baca Juga: Preview Final Party DBL Manado: Back-to-Back Champion atau Jawara Baru?

Sementara itu, di kuarter berikutnya tim besutan Christofel Sangkil menjalankan strateginya dengan cukup baik. Tim dengan jersey merah itu kembali menemukan tempo permainan. Pertahanan kuat dan serangan dari mereka kian tak terbendung. Terbukti selama kuarter kedua MIS hanya mampu menambahkan lima angka, sementara Benzar menceploskan 14 angka.

Hebatnya, Greine Sangkay dan rekan-rekannya mampu menjaga keunggulan bahkan terus memperjauh jarak. Hingga buzzer berbunyi, sorak sorai dari tribun SMA Eben Haezar Manado terdengar terus bergemuruh. Mereka turut memberikan apresiasi kepada tim jagoannya.

“Tadi itu emosional sekali sih soalnya tiga tahun off nggak ada gelar apapun, kami cuman sampai di semifinal dan tidak bisa berbuat apa-apa juga. Tahun ini kami bisa comeback. Itu mengharukan sekali. Puji Tuhan, bersyukur banget,” pungkas coach Christofel sambil terbata-bata.

Seperti biasa, duet keluarga Sangkay kembali menjadi pemain kunci bagi Benzar. Pada pertandingan kali ini, terdapat tiga pemain yang mampu catatkan dua digit poin dan empat pemain yang menyumbangkan dua digit rebound. Adalah Greine Sangkay yang torehkan keduanya dan meraih double-double dengan 14 poin dan 11 rebound.

Baca Juga: BeAT the Record: 27 Poin Christy Sangkay Kembali Pecahkan Rekor Sebelumnya

Dalam segi rebound, SMA Eben Haezar Manado mampu meraih sebanyak 77 rebound. Sedangkan Manado Independent School hanya 38 rebound. Angka yang sangat fantastis! Hal itu rupanya juga membantu Greine Sangkay dan rekan-rekannya dalam mengendalikan bola selama pertandingan.

Akhirnya trofi Honda DBL with KFC 2022 North Sulawesi Series resmi menjadi milik mereka. Setelah melewati lika-liku selama enam tahun terakhir, kini mereka kembali membuktikan bahwa jiwa Ratu DBL Manado masih melekat di dalam diri para pemain Benzar.

“Sebenarnya situasi tadi sudah nggak ada target, nggak ada yang bilang harus juara. Malah kita lebih ke kasih omongan mau juara atau tidak itu tidak masalah, kami (para ofisial) itu sangat sayang kepada kalian,” ucap pelatih Benzar kepada anak didiknya. (*)

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY