ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

MALANG-Hasil evaluasi atas kekalahan pada gim sebelumnya, membawa sejumlah tim meraih kemenangan pada hari kedelapan Honda DBL East Java Series 2019-South Region. Berikut rangkuman pertandingan seri Malang, Sabtu (7/9).

1. SMAN 1 Blitar vs SMK Telkom Malang


Pertempuran sengit tersaji saat SMAN 1 Blitar meladeni perlawanan dari SMK Telkom Malang. Sama-sama mengemas kemenangan di pertandingan perdana, kedua tim tampil terbuka sejak menit pertama. Seragan demi serangan rajin kedua tim lakukan.

Juara Honda DBL East Java Series 2016, Smasa – sebutan SMAN 1 Blitar langsung bermain menekan. Penyelesaian yang matang serta akurasi tembakan yang bagus membuat Smasa memenangkan game ini dengan skor 37–24.

2. SMAN 1 Kepanjen vs SMA Kalam Kudus Malang


SMA Kalam Kudus Malang melanjutkan tren positifnya di laga kedua Honda DBL East Java Series 2019-South Region. Setelah menang melawan SMAN 1 Blitar, SMA Kalam Kudus Malang berhasil memenangi laga melawan SMAN 1 Kepanjen dengan skor 33 – 21.

SKK-sebutan SMA Kalam Kudus Malang, sempat kewalahan dengan SMAN 1 Kepanjen Beruntung, SKK tak keburu panik. Jehu Jedija yang punya akurasi shooting tajam pun melakukan beberapa kali tembakan yang berbuah poin. SKK pun memenangi laga dengan skor 33 – 21.

3. SMA Charis National Academy vs SMAN 5 Malang


Tim putri SMA Charis National Academy akhirnya mendapatkan kemenangan pertamanya. Putri Charis berhasil mengalahkan SMAN 5 Malang dengan skor 16-8, Sabtu siang di GOR Bimasakti, Malang.Kemenangan ini membuat peluang Charis untuk lolos ke playoffs sedikit terbuka. Hanya saja mereka harus berharap agar SMAN 5 Malang mengalahkan SMAN 2 Jember.

4. SMAN 1 Pandaan vs SMAN 5 Malang

Kecerdikan pelatih M. Subhan membawa tim putra SMAN 1 Pandaan, Pasuruan meraih kemenangan. Smanda-sebutan SMAN 1 Pandaan, mengungguli SMAN 5 Malang dengan skor sangat tipis 16-15, Sabtu sore.

Dhamysoga banyak mendapatkan free throw ketika laga menyisakan waktu semenit. Dari tujuh percobaan itu, hanya satu tembakan yang berbuah poin. Smanda Pandaan pun mengakhiri laga dengan skor tipis 16-15.

5. SMAN 10 Malang vs SMA Brawijaya Smart School Malang

Evaluasi yang dilakukan setelah kalah pada game pertama berbuah positif untuk tim putra SMAN 10 Malang. Smandasa-julukannya, berhasil mengalahkan SMA Brawijaya Smart School Malang dengan skor 31-25.

Jika dibandingkan dengan pertandingan pertama, Smandasa bermain lebih pada laga Sabtu (7/9) sore ini. Mereka lebih kuat dalam mempertahankan bola. Selain itu, akurasi tembakannya juga meningkat, dengan persentase field goal mencapai 43.8 persen.

6. SMAN 1 Pasuruan vs SMAN 2 Malang


Kemenangan dramatis diperoleh tim putri SMAN 1 Pasuruan. Smasa Pasuruan berhasil menaklukkan SMAN 2 Malang dengan skor 16-14. Kemenangan itu diperoleh setelah melewati babak overtime.

Deavenue Auralaila layak mendapat label pemain di pertandingan ini. Center berusia 16 tahun itu mencetak 13 poin untuk Smasa Pasuruan. Sedangkan Reysa Ladina menyumbangkan enam poin untuk Smada Malang.

7. SMAN 2 Malang vs SMA Santa Maria Malang

Tim putra SMA Santa Maria Malang dibikin kerepotan ketika berjumpa SMAN 2 Malang di GOR Bimasakti, Malang, Sabtu malam. Putra Sanmar menyudahi pertandingan ini dengan skor 26-20.

Ini adalah kemenangan kedua untuk Gregory Widya Pradana dan kawan-kawan. Sebelumnya mereka menumbangkan SMAN 1 Purwosari, Pasuruan. Gregory Widya tampil memikat di laga ini. Center 17 tahun itu mencetak 13 poin.

Berita selengkapnya bisa kamu akses di sini

Menang di Laga Kedua, SMAN 1 Blitar Masih Belum Puas

SMA Kalam Kudus Malang Siap Maksimal di Laga Terakhir

Tampil Apik, Putri Charis Kalahkan Dhamysoga

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY