ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Championship Series siap digelar Senin, 28 Agustus 2023. Tim-tim peserta sudah mengetahui siapa musuh mereka setelah mengikuti drawing dan technical meeting di ruangan museum west entrance DBL Arena, Surabaya, Minggu 27 Agustus 2023.

Dua tim terbaik dari setiap region, baik tim putra maupun putri, akan saling beradu strategi dan kekuatan untuk merebut titel juara Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Championship Series. Juara di tingkat ini tentu layak menyandang predikat penguasa basket SMA se-Jawa Timur.

Sekadar diketahui, ada empat region yang akan hadir bermain Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Championship Series. Yakni North (DBL Surabaya), South (DBL Malang), East (DBL Jember), dan West Region (DBL Madiun).

Laga pembuka Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Championship Series menghadirkan Srikandi Ganesha (sebutan SMAN 1 Ponorogo). Runner-up Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series-West Region itu akan bertemu dengan Smasa (sebutan SMAN 1 Jember).

Vanessa Kayla Jovanka, pemain dari skuad Ganesha, mengatakan bahwa laga nanti merupakan pertama kalinya ia akan bermain di DBL Arena. "Ya pastinya excited dong, DBL Arena ini panggung megah basket di Surabaya dan mungkin juga di Jawa Timur, jadi aku senang bisa bermain sampai babak ini," ucap Vanessa, sapaannya.

Baca juga: Hasil Drawing East Java Championship Series: 16 Tim, Satu Misi!

Meskipun ia bahagia bisa bermain di babak Championship Series ini, namun, pemain bernomor punggung tujuh ini juga mengomentari soal persiapan menuju pertandingannya nanti.

"Menurut aku sih bisa dibilang cukup mepet ya. Belum maksimal juga. Tapi, bagaimana pun situasinya kami tetap optimis untuk pertandingan perdana kami nanti," ungkapnya.

Ia menambahkan, laga SMAN 2 Ponorogo vs SMAN 1 Jember merupakan pertemuan di berbagai kompetisi. Sehingga kedua tim bisa dipastikan kurang memahami gaya permainan lawannya.

"Kami lebih memfokuskan permainan kami sendiri sih, bagaimana nanti bermain dengan tenang dan bisa memperkuat deffense-nya," tuturnya.

Vanessa berharap, dalam debutnya nanti di DBL Arena ini ia dapat memberikan yang terbaik dan memberi kesan yang menyenangkan untuk teman-teman dan sekolahnya.

"Kami jauh-jauh datang kesini tentunya membawa harapan yang tinggi. Semoga kami dapat lolos ke Fantastic Four, lalu bisa main di Final Party," pungkasnya.

Siapapun yang menang di laga SMAN 2 Ponorogo vs SMAN 1 Jember ini akan ditunggu oleh pemenang tim putri SMA Gloria 1 Surabaya vs SMAN 3 Blitar di babak Fantastic Four.

 

Baca juga: Jadwal Championship Series: Duel Mantan Juara Tersaji di DBL Arena!

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Jadwal pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Championship Series bisa kalian cek di sini atau scroll di bawah sini.

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY