ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

SMA Regina Pacis Surakarta menjadi salah satu wakil dari Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Central Java Series yang bakal melantun pada ajang Big Four Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Central Java Series.

Nama SMA Regina Pacis Surakarta cukup harum di dunia basket wilayah Jawa Tengah. Tim putra mereka berhasil menjadi kampiun DBL Central Java Series tahun 2016. Setelah dua tahun berselang gilirain tim putri mereka yang menjadi pemegang takhta wilayah Solo.

Musim ini, merupakan kebangkitan mereka. Beruang hijau (SMA Regina Pacis Surakarta) telah bangkit dari hibernasi panjang. Memburu prestasi di depan mata adalah target utama Sydney Angelina dan kolega.

Pada babak Big Four Central Java Series, srikandi SMA Regina Pacis yang menyandang status sebagai runner up DBL Solo bakal menjamu jawara DBL Semarang, SMA Tritunggal.

Mentalita teman-teman Regina Pacis Surakarta sedang berada di mood apik mereka. Pasalnya bisa melaju hingga babak Big Four adalah sebuah pencapaian bonus bagi anak asuh Suseno Wongso.

“Sejak awal itu kita pasang target harus sampai final (DBL Solo). Guru-guru juga support kita banget. Teman-teman juga, Sekarang kita bahkan bisa sampai Big Four. Ya jelas target kita bisa terpenuhi banget,” ungkap Angela Feodora, kapten dari Regpac.

Baca juga: Kilas Balik Regpac: Beruang Hijau Bangun dari Hibernasi, Siap Dulang Prestasi!

Menurutnya keberhasilan Regpac bisa melaju hingga fase sakral ini buah dari solidaritas dan kemauan teman-temannya. “Ini buah dari kerja keras teman-teman sih. Semua pada mau menang juga,” tandasnya.

Kerja keras tersebut bakal menjadi kunci srikandi Regpac untuk memberi kejutan pada wakil Semarang di Big Four Central Java Series. Menarik untuk ditunggu!

Ajang DBL Solo sendiri masuk dalam rangkaian panjang Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia.

Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Profil sekolah ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap).

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY