ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Nama Jacqelyn Phoebe Wulin jadi salah satu yang paling bersinar di ajang Honda DBL with Kopi Good Day 2025 Riau. Bersama tim basket putri SMA Darma Yudha Pekanbaru, Jacqelyn sukses meraih gelar juara tiga kali berturut-turut alias three peat.

Siapa sangka, sebelum menjadi salah satu pemain penting Darma Yudha, ia sempat lebih dulu menekuni dunia senam aerobik dan gymnastic sejak usia 12 tahun. 

“Saya memilih bidang ini karena fleksibilitas, kekuatan fisik, dan kemampuan bernapas saya. Saat ikut kompetisi, memang cuma sekitar satu atau dua menit, tapi itu sangat melelahkan,” ujarnya.

Dari dunia senam, Jacqelyn belajar banyak hal yang kini terbukti sangat berguna di lapangan basket. Salah satunya bermanfaat untuk membuat tubuhnya jadi lebih leluasa bergerak di lapangan.

Baca juga: Buah Ambisius Fina Nailatul Izzah, Jadi Siswa Berprestasi dan Tampil di DBL

Tak hanya itu, ia juga merasa staminanya bisa tetap stabil ketika bertanding. “Senam gymnastic membuat saya fleksibel, melatih pernapasan, dan membantu saya saat bermain basket. Itu semua benar-benar membantu saat defense dan saat harus tetap stabil di tengah pertandingan,” ungkapnya.

Hingga kini, Jacqelyn sendiri mengatakan ia masih aktif menggeluti gymnastic. Artinya, ia tak hanya aktif bermain basket saja. Melainkan menggeluti dua olahraga sekaligus.

Hebatnya, meskipun menggeluti dua olahraga sekaligus, Jacqelyn berhasil menorehkan prestasi di bidang yang ia tekuni. Selain menjadi juara di DBL Riau musim ini, Jacqelyn juga pernah menjuarai ajang Porprov 2022 untuk cabang olahraga Aerobic Gymnastic nomor Solo. Ia meraih juara dua.

Ia juga menyabet juara ketiga untuk Porprov 2022 cabang olahraga Aerobic Gymnastic nomor Trio. Dukungan keluarga selalu menjadi penyemangat Jacqelyn dalam menorehkan prestasi.

Baca juga: Jadi Duta Batik Riau 2024 Bikin Keshya Nahla Almira Makin Pede Nge-dance di DBL!

“Orang tua saya yang membawa saya melihat koko dan cece latihan di klub. Mama saya dulu pemain Riau, papa saya wasit Riau, dan koko serta cece saya juga pemain basket,” tukasnya.

Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 digelar di 31 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2025-2026 dan Azarine DBL Dance Competition 2025-2026. 

Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day. (*)

Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa

Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY