Tim putra SMAN 7 Pontianak (Smunju) tak ingin kalah dalam menyambut Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 West Kalimantan.
Seluruh rangkaian latihan yang mereka lakoni pun tidak bisa dibilang singkat. Bambang Andhika, salah satu penggawa, bercerita bahwa ia dan rekan-rekannya telah menjalani persiapan intens sejak beberapa bulan silam.
“Persiapan menuju DBL Pontianak sudah cukup matang, mungkin sekitar 80 persen. Kami sudah latihan dari enam bulan lalu dan materi latihan kami mencakup beberapa hal,” terang cowok yang akrab disapa Dhika.
“Seperti latihan defense untuk menyesuaikan aturan defense dari DBL dan skema offense yang lebih banyak agar kami tidak kehabisan cara untuk mencetak lebih banyak poin,” sambungnya.
Baca Juga: Menuju DBL Pontianak: Antara Tantangan dan Impian Srikandi Santo Paulus
Selain mematangkan teknis permainan, skuad Smunju juga tidak melupakan pentingnya chemistry tim sebagai penunjang performa selama di lapangan.
Karena itulah, Dhika mengungkapkan bahwa timnya memiliki agenda khusus yang kerap dilakukan demi memperkuat kekompakan antarpemain.
“Rutinitas kami biasanya pergi bareng satu tim ke suatu tempat atau rumah seseorang setelah latihan untuk membangun chemistry yang kuat dan membahas tentang persiapan pertandingan DBL Pontianak nanti,” terangnya.
Berdasarkan hasil drawing, pasukan Smunju sendiri berada di Grup C bersama SMAN 3 Pontianak dan SMA Al Azhar 10 Pontianak.
Menatap persaingan itu, Dhika sama sekali tidak merasa terbebani. Sosok berperawakan 175 sentimeter tersebut justru diselimuti perasaan antusias karena akan segera berbagi lapangan dengan musuh-musuhnya.
“Cukup senang dengan lawan kami kali ini. Kami bisa bertemu dengan sesama SMA negeri dan harapannya bisa banyak belajar setelah bertanding melawan mereka,” ucap Dhika.
Baca Juga: Hasil Drawing DBL Pontianak 2025-2026: Tim Debutan Siap Bikin Kejutan!
Sementara berbicara soal target, Dhika dan rekan-rekannya tidak ingin memasang ekspektasi terlalu tinggi. Bagi mereka, hal terpenting adalah dapat melewati setiap pertandingan dengan aksi maksimal.
“Target kami tidak tinggi. Kami hanya berharap bisa lolos grup dan melangkah ke Playoffs nanti,” tutupnya dengan yakin.
Wah, keren banget. Sampai bertemu di DBL Pontianak 2025-2026, teman-teman Smunju!
Sebagai informasi, DBL Pontianak 2025-2026 termasuk dalam rangkaian Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 yang digelar di 31 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2025-2026. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk anak muda, Kopi Good Day.
Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Profil sekolah ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa lakukan scroll dengan double tap)