Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 East Nusa Tenggara melahirkan banyak cerita. Dari GOR Flobamora, Kupang, tiap student athlete bukan hanya berjuang demi nama sekolah mengudara. Melainkan juga mimpi-mimpi besar mereka.
Lapangan itu pula menjadi saksi di mana Kak Serena Francis kembali ke gelaran DBL Kupang. Yap, Kak Serena merupakan alumnus DBL Kupang. Kak Serena adalah Wakil Wali Kota Kupang.
Kak Serena datang saat laga tim putra SMAN 3 Kupang melawan SMA Giovanni Kupang. Terakhir kali ia merasakan atmosfer pertandingan DBL Kupang ada pada musim 2015-2016. Kala itu Kak Serena masuk dalam skuad bersejarah Smantig (sebutan SMAN 3 Kupang).
Kenapa skuad bersejarah? Sebab sejak bergulir pada 2013 sampai saat ini, hanya SMAN 3 Kupang saja yang pernah mengawinkan gelar juara di DBL Kupang. Dan, itu terjadi pada 2016 saat Kak Serena masih menjadi pemain.
Baca juga: Fidelius Sopi Soka, Student Athlete Syuradikara yang Berprestasi di Taekwondo!
“Saya sendiri merupakan alumni DBL tahun 2015. Hingga saat ini, Kota Kupang terus dipercaya menjadi tuan rumah. Tentu ini menjadi kebanggaan sekaligus rasa syukur bagi kami semua,” ujar Serena dikutip dari Timor Express.
Sebagai alumnus kompetisi DBL, Kak Serena juga mengungkapkan bahwa ajang DBL Kupang bukan sekadar pertandingan basket saja. Melainkan juga ada nilai-nilai hidup yang bisa diambil oleh student athlete yang berlaga.
“DBL tidak hanya sekadar kompetisi, tetapi juga menjadi ruang pembinaan karakter. Di sini, para pelajar belajar tentang sportivitas, kerja sama tim, serta semangat untuk terus berprestasi,” terangnya.
Baca juga: Masakan Mama Jadi Kunci Gemilangnya Penggawa Smandhu
Apa yang diceritakan Kak Serena juga mempertegas harapan founder DBL Indonesia, Azrul Ananda, bahwa kehadiran DBL lebih dari sebuah liga basket pelajar.
“99 persen anak DBL tidak melanjutkan kariernya sebagai pemain basket profesional. Tapi mereka harus menjadi profesional di bidangnya masing-masing. Apa yang mereka dapat selama mengikuti kompetisi DBL, harapannya bisa mereka terapkan di bidangnya masing-masing, salah satunya sportivitas dan kedisiplinan,” kata Azrul.
Terima kasih sudah main-main ke DBL Kupang, Kak. Waktu final DBL Kupang 2025-2026 datang lagi ya! Oh iya, laga final DBL Kupang berlangsung pada Sabtu, 31 Januari 2026.(*)
Jadwal lengkap Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 East Nusa Tenggara bisa kalian cek di sini.