ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Berbagai metode sudah tersedia bagi kalian yang ingin meningkatkan kemampuan ball handling. Salah satunya adalah dengan dribble menggunakan dua tangan. 

Latihan dengan metode ini punya beberapa keuntungan. Langsung saja, ini beberapa drill dribble menggunakan dua tangan yang bisa meningkatkan ball handling kalian.

1. Windshield Wipers

Kalian dapat melakukan gerakan seperti wiper kaca mobil. Jadi kalian harus dribble dengan kedua tangan secara bersamaan. Dari kanan ke kiri, atau masuk dan keluar. Ini bukan latihan yang sulit. Serta punya tujuan untuk meningkatkan kontrol bola.

Kalian harus fokus untuk mengendalikan bola basket menuju arah yang sama. Untuk setiap variasi, berikan durasi 30-45 detik.

2. Over the Top Crossover

Ini adalah metode latihan kedua yang sangat efektif untuk meningkatkan ball handling kalian. Kunci drill ini adalah saat kalian bisa melakukan dengan cepat tanpa ada kesalahan. Untuk durasi sekitar 30-40 detik per sesi.

3. Circle Drill

Lakukan dribble seperti between the leg. Intinya, kalian harus fokus mengatur ritme antara bagian tangan yang mengoper bola, dan yang menerima bola. Tujuannya agar kalian bisa mengendalikan bola menuju ke arah dribble yang kalian mau. Lakukan drill ini selama 30-40 detik.

4. Crossover Series

Drill ini bisa membuat dribble kalian punya kecepatan. Kalian juga bisa menambahkan beberapa variasi gerakan. Seperti dribble berjalan maju atau mundur. Cukup berikan durasi antara 30-40 detik.

5. Alternating Windmill

Drill terakhir ini punya tingkat kesulitan tinggi. Sebab, kalian dituntut untuk bisa fokus dan melakukannya dalam kecepatan yagn konstan. Bagian tersulitnya adalah ketika kalian harus punya kinerja tangan yang cepat untuk melakukan operan, memutarkan, dan menangkap bola.(*)

Yuk beli kaus 'DBL Region' dari Mainbasket untuk Bersatu Saling Bantu Penanganan COVID-19. Selengkapnya klik banner di bawah ini.

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY