ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Laga Big Eight telah berakhir. SMAN 2 Surabaya resmi menjadi pemilik tiket terakhir untuk dapat bertanding pada babak Fantastic Four. Hasil itu berhasil didapatkan usai menumbangkan SMA Petra 1 Surabaya dengan skor meyakinkan 59-35, Sabtu 17 September 2022.

Para penggawa Smada -sebutan SMAN 2 Surabaya- langsung tancap gas sejak tepis mula. Tembakan tiga poin dari sang kapten, Andang Ramadhan Rizky Putra membuka keran poin dengan sangat cantik. Permainan Smada terlihat semakin matang.

Andang Ramdhan dan Muhammad Zakky Dikmansyah menjadi kombinasi motor serangan pada gim hari ini. Pasalnya Zakky yang juga sebagai Center SMAN 2 Surabaya nyaris catatkan double-double dengan torehan 16 poin dan 9 rebound.

Baca Juga: Dua Poin Bersejarah Bagi Perjalanan Smantaru di DBL Surabaya

Permainan apik Smada tentu tidak terlepas dari tangan dingin Dhimas Aniz. Pelatih Smada ini memang kerap menjadi sorotan saat timnya bertanding. Termasuk ketika Smada bertemu Petra 1, Sabtu malam. Coach Dhimas terlihat begitu total memimpin timnya. Beberapa kali ia terlihat meluapkan amarah ke pemainnya saat pertandingan berlangsung.

Meski begitu, coach Dhimas mengaku cukup puas atas hasil anak didiknya hari ini. Ia mengapresiasi perjuangan putra Smada.

“Cukup puas dengan effort-nya anak-anak. Energinya mereka juga lebih besar daripada lawan. Cuman masih ada PR untuk pertandingan berikutnya, kami fokus untuk manage recovery-nya anak-anak, sama adakan meeting team sebelum pertandingan,” tegasnya.

Target putra SMAN 2 Surabaya musim ini tak main-main. Apapun akan terus mereka perjuangkan demi merebut tahta jawara Honda DBL with KFC 2022 East Java Series - North Region. Putra Smada tak ingin gagal untuk ketiga kalinya. Mereka tak ingin sekadar mendapat label spesialis finalis.

Baca Juga: Ke Fantastic Four, NSA Dinanti Sinlui

Nah, ujian Smada berikutnya sebelum sampai final adalah menghentikan tim kuda hitam, SMAN 1 Waru. Permainan cepat dan penetrasi tajam dari penggawa Smantaru -julukan SMAN 1 Waru wajib diwaspadai. Namun, lagi-lagi coach Dhimas mengaku sudah mempersiapkan strategi khusus agar kembali meredam lawannya.

“Kami serahkan sepenuhnya kepada pelatih. Jadi pelatih kami yang bertugas scouting ke tim lawan, kami yang bertugas untuk melakukan eksekusi sesuai arahan pelatih. Kami optimistis banget sih bisa menang lawan Smantaru. Apalagi tekad kami sudah bulat, harus juara,” ujar Andang Ramdhan menanggapi pertandingan pertemuan Smada dan Smantaru. (*)

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap).

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY