Libur akhir tahun seolah jadi momen yang pas untuk menarik napas sejenak setelah rutinitas panjang sepanjang tahun.
Bagi sebagian student athlete, jeda ini bukan cuma soal rebahan, tapi juga waktu untuk menata ulang energi sebelum kembali tancap gas.
Itu pula yang dirasakan Muhammad Fakhri Aminudin, pemain SMAN 1 Baleendah. Setelah menutup semester dengan Penilaian Sumatif Akhir Semester (PSAS), Fakhri langsung menjalani agenda yang cukup padat.
Ia baru saja menyelesaikan turnamen bersama klubnya di salah satu kompetisi di Purwakarta. “Baru pulang tadi malam, Alhamdulillah champion,” ujar Fakhri.
Usai kompetisi, Fakhri memilih menghabiskan waktu bersama keluarga. Orang tuanya bahkan sudah menyiapkan agenda sederhana, yakni berlibur ke pantai untuk sekadar melepas penat. Pangandaran jadi tujuan yang rencananya akan mereka sambangi.
“Orang tua ngajak main ke pantai buat refresh sejenak setelah PSAS dan turnamen. Rencananya ke Pangandaran,” katanya sambil tertawa.
Baca Juga: Menepi Sejenak dari Tradisi, Chloe Cathleen Temani Adik Berlaga di Malam Natal
Meski dikenal sebagai destinasi yang selalu ramai saat libur akhir tahun, Fakhri tampak tidak begitu mempermasalahkan. Baginya, kebersamaan dengan keluarga jauh lebih penting.
.jpg)
Di sela waktu libur, Fakhri juga menyempatkan diri bertemu teman-teman. Entah sekadar nongkrong di kafe atau main billiard. Aktivitas ringan yang menjadi cara mengisi waktu agar liburan tetap terasa menyenangkan.
Namun, liburan panjang ini tak sepenuhnya diisi dengan santai. Fakhri sudah bersiap menghadapi tantangan berikutnya.
Memasuki awal tahun nanti, ia bakal kembali fokus mempersiapkan diri untuk mengikuti beberapa kompetisi.
Bagi Fakhri, libur akhir tahun bukan sekadar libur biasa. Tapi menikmati momen, sekaligus bersiap menyongsong target berikutnya.
Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 digelar di 31 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2025-2026 dan Azarine DBL Dance Competition 2025-2026.
Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day. (*)
Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Profil pemain ini bisa dilihat pada halaman di bawah ini (pengguna Android bisa lakukan scroll dengan double tap)