ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Penampilan tim dance SMA Fransiskus Bandar Lampung di Azarine DBL Dance Competition 2025-2026 Lampung, pada 24 Januari 2026

Azarine DBL Dance Competition 2025-2026 Lampung kembali menjadi salah satu panggung paling ditunggu di rangkaian Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 Lampung. 

Bukan hanya soal gerakan dan koreografi yang solid, tetapi juga tentang pesan yang dibawa setiap tim dalam setiap penampilannya. 

Kompetisi ini akan berlangsung pada 24-31 Januari 2026 di GOR UIN Raden Intan Lampung, dan siap menghadirkan pertunjukan penuh cerita.

Musim ini, tema Shine Like a Star menjadi benang merah dari setiap konsep yang dibawakan. Tema ini menantang setiap tim untuk tampil memukau dengan ceritanya masing-masing.

Salah satu tim yang bisa menjawab tantangan itu adalah SMA Fransiskus Bandar Lampung. Mereka mengusung konsep bertajuk “Wanna Be An Idol”, yang menggambarkan sekelompok trainee dengan mimpi yang sama, yakni menjadi seorang idola dan bersinar seperti bintang. 

Dari mimpi tersebut, perjalanan mereka dimulai lewat latihan yang dijalani bersama-sama, melewati proses panjang yang menuntut disiplin dan ketahanan.

Bagi tim dance SMA Fransiskus Bandar Lampung, tema Shine Like a Star bukan sekadar slogan, melainkan representasi dari perjuangan yang mereka bangun dari awal. 

Setiap latihan yang dijalani bukan hanya untuk membentuk gerakan yang solid, tetapi juga mental untuk tampil percaya diri.

Baca Juga: Hasil DBL Lampung: Sepuluh Solid Tak Terbendung, Fransiskus Siap Jumpa Smanila!

DBL Lampung - Tim Dance SMA Perintis 2 Bandar Lampung
Aksi dari barisan tim dance SMA Perintis 2 Bandar Lampung saat jeda pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 Lampung

Sementara itu, SMA Perintis 2 Bandar Lampung hadir membawa konsep yang tak kalah kuat lewat sosok Sri Asih. 

Dalam penampilan mereka, Sri Asih digambarkan sebagai simbol kekuatan dan keberanian seorang perempuan. 

Sosok ini berdiri dengan tekad yang kokoh, membela perempuan yang selama ini diremehkan dan dibungkam, sekaligus mengajak mereka untuk kembali percaya pada diri sendiri.

Lewat perjuangan dan kepercayaan dirinya, Sri Asih seolah membangkitkan cahaya dalam diri setiap perempuan, mendorong mereka untuk bangkit, dan bersinar dengan cara mereka sendiri. 

Dalam balutan tema Shine Like a Star, Sri Asih bukan hanya hadir sebagai pahlawan, juga sebagai inspirasi bahwa perempuan berhak berdiri tegak dan tetap bersinar tanpa ragu.

Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 digelar di 31 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 juga menampilkan AZA 3X3 Competition 2025-2026 dan Azarine DBL Dance Competition 2025-2026. 

Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2025-2026 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. Dua musim ini DBL didukung oleh produk kopi anak muda, Kopi Good Day. (*)

Baca Juga: Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa

Penampilan tim dance SMA Fransiskus Bandar Lampung dan SMA Perintis 2 Bandar Lampung di Azarine DBL Dance Competition 2025-2026 Lampung bisa disaksikan lewat tayangan ulang di bawah ini

Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY