ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Tidak hanya KFC DBL Camp 2023 yang perdana digelar di Jakarta. Ada puluhan campers juga yang pertama kali menginjakkan kaki di Ibu Kota Indonesia ini. Claretta Florensia, pemain dari SMA Santu Petrus Pontianak, adalah salah satunya.

Baca juga: Jalani Company Visit saat DBL Camp, Salman Farabi Tertarik Kerja di Unilever

Student athlete kelahiran 9 November 2007 itu mengaku antusias ketika dirinya pertama kali mendarat di Bandara Soekarno Hatta, jelang DBL Camp dimulai. Ia kian bersemangat ketika melalui perjalanan dari Bandara ke venue DBL Camp.

Suasana dan kondisi Ibu Kota jadi alasan mengapa dirinya begitu bersemangat ketika tiba. "Sebelumnya aku belum pernah ke Jakarta. Walaupun nggak beda jauh dengan Pontianak, tapi Jakarta saat malam hari terasa indah banget," kenang Claretta.

Baca juga: Alya Nur Azizah Akhirnya Bisa ke Monas gegara DBL Camp!

Meski telah lebih dari sepekan KFC DBL Camp 2023 usai, Claretta mengaku belum bisa melupakan pengalamannya berada di Jakarta. Hal yang paling membekas untuknya adalah ketika ia pulang dari GOR Soemantri Brodjonegoro menuju penginapan.

Menurutnya, suasana Jakarta saat malam hari begitu memukau. Berbeda dengan tanah kelahirannya. "Kalau yang berkesan saat malam. Saat selesai dari GOR, ngeliatin jalanan dari jendela bis, keren deh pokoknya. Di sini juga ada MRT, beda sama di tempat tinggalku," ujarnya.

Baca juga: Dikira Bakal Tegang, Ternyata DBL Camp Bikin Senang

Di KFC DBL Camp 2023 lalu, Claretta harus tersisih dari persaingan saat pemilihan Top 50 Campers. Namun, Claretta tak patah arang. Sebaliknya, ia justru termotivasi untuk melangkah lebih jauh di tahun berikutnya. Mengingat kini Claretta masih duduk di bangku SMA kelas X.

"Harapan aku, sih, semoga aku bisa lebih baik lagi setelah dari Camp ini. Dan semoga DBL Camp selanjutnya bisa ikut lagi dan bisa nembus Top 50, bahkan lebih," tandasnya. 

Baca juga: Tipes Tak Hentikan Semangat Khoirunnisa Ikuti KFC DBL Camp

Honda DBL with KFC 2022-2023 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete berpotensi untuk diseleksi menjadi KFC Indonesia All-Star melalui KFC DBL Camp.

KFC DBL Camp 2023 dilangsungkan di DKI Jakarta untuk pertama kali. Pemusatan latihan basket pelajar terbesar se-Indonesia ini telah dilaksanakan pada 8 hingga 14 Mei di GOR Soemantri Brodjonegoro dan Grand Atrium Kota Kasablanka. (*)

Kenal lebih dekat para campers KFC DBL Camp 2023 dengan melihat halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll halaman ini dengan lakukan double tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (1)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY