ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Minggu, 11 Juni 2023 bakal menjadi hari terakhir untuk gelaran DBL Indonesia X USS Downtown Market. Masih di Convention Hall Tunjungan Plaza 3 Surabaya, rangkaian agenda hari ini bakal kehadiran tamu-tamu spesial, antara lain Steven Wongso, Dimaz Muharri, Henny Sutjiono, dan beberapa pemain KFC DBL Indonesia All-Star 2023.

DBL Indonesia X USS Downtown Market akan dibuka lebih awal. Mulai pukul 12.00 WIB, pihak DBL Indonesia akan mengajak para pengunjung untuk bermain games menarik yang berhadiah uang tunai hingga jutaan rupiah.

Adapun games yang dapat kalian nikmati, yakni blind shot, three point contest, how high your jump, money ball, free throw conga, spin ball, hingga trivia games. Buat kalian yang tertarik untuk bergabung dan mencicipi seluruh rangkaian kegiatan, tak perlu bingung. 

Cukup mampir ke booth DBL Indonesia X USS Downtown Market dan wajib memakai sepatu, maka kalian dapat menikmati segala fasilitas secara cuma-cuma, alias gratis. Bahkan teruntuk kalian yang beruntung juga bisa berkesempatan untuk mendapatkan most wanted shoes.

Tak hanya seputar basket, di hari terakhir kali ini DBL Indonesia X USS Downtown Market akan kembali menghadirkan Mascot Show dari beberapa sekolah yang ada di Surabaya. 

Selain itu, Mini Talkshow bersama para pemain KFC DBL Indonesia All-Star 2023 dan Henny Sutjiono, peraih medali emas di SEA Games ke-32 Kamboja 2023 juga bakal hadir menemani kalian. 

Acara ini merupakan pra-event dari gelaran Honda DBL with Azawear.com 2023 East Java Series - North Region. Sehingga pada 9-11 Juni 2023 mendatang, para peserta DBL Surabaya bisa langsung menyerahkan berkas-bekas sekaligus menikmati rangkaian DBL Indonesia X USS Downtown Market Surabaya.

So, bagi para pengunjung yang tertarik bisa langsung merapat ke Convention Hall, Tunjungan Plaza 3 Surabaya. Informasi selengkapnya bisa langsung cek ke Instagram @dblsub. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY