ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Opening party Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 East Kalimantan Series ditutup dengan kemenangan telak SMA W. R. Soepratman atas SMAN 5 Samarinda (Smala). WR Soepratman menggempur habis-habisan Smala di sepanjang pertandingan hingga sukses membawa pulang kemenangan dengan skor akhir 36-10 pada Jum'at, 19 Januari 2024.

Tak sampai satu menit setelah tip off keran poin telah terbuka bagi WR Soepratman. Lay up yang dibuat Darren Susanto berhasil berbuah dua poin pertama bagi timnya sekaligus mengawali dominasi WR Soepratman atas Smala di laga ini. Tambahan delapan poin berhasil tercipta di kuarter pertama bagi WR Soepratman tanpa sanggup dibalas oleh Smala.

Baca juga Sempat Panik, Smaridasta Akhirnya Pulangkan Budi Bakti

Kondisi ini membuat WR Soepratman praktis di atas angin, namun Smala terus berusaha memberikan perlawanan. Upaya Smala masih belum berbuah manis. WR Soepratman memastikan kemenangan mereka di kuarter pamungkas. Sebanyak 10 poin tercipta di kuarter akhir, sedangkan Smala hanya sanggup membalas dengan dua poin.

Pemain WR Soepratman, Amarlala Julian Kahergi mengaku hasil positif yang dipetik hari ini melampaui ekspektasinya dan rekan-rekan satu timnya. Ia turut memberikan pujian kepada rekan-rekan satu timnya yang lain karena dinilai telah memberikan performa yang apik di sepanjang pertandingan.

"Melampaui ekspektasi, kami sempat mengira kalau hasilnya akan di luar harapan. Semuanya hari ini mengeluarkan yang terbaik," ujarnya seusai laga.

Baca juga Menang Tipis Atas Smapa, Cita Hati Masih Belum Penuhi Ekspektasi

Bagi Julian, komunikasi menjadi kunci kemenangan WR Soepratman di laga perdana DBL Samarinda musim ini. Kendati demikian, Julian meminta kepada rekan-rekan satu timnya supaya terus meningkatkan kerjasama tim di lapangan.

Kemenangan telak atas Smala menjadi modal pisitif bagi WR Soepratman. Sebab mereka akan menghadapi SMAN 2 Samarinda (Smada Vikings) yang tak lain merupakan runner up sektor putra musim lalu. 

"Kami tidak pernah gentar walaupun mereka (Smada Vikings) runner up musim lalu. Kami akan bermain sesuai apa yang diarahkan oleh pelatih kami, harapan kami semoga game kedepan kami bermain lebih bagus dan berkomunikasi yang baik," tegas Julian. (MRS)

Statistik lengkap pertandingan ini bisa klik di sini atau cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

Saksikan siaran ulang pertandingan ini melalui live stream di bawah

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY