ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Cerita Cinderella kali ini berasal dari Malang. Tidak begitu diunggulkan, namun berhasil sorotan. Ia adalah SMAN 3 Blitar. Berlaga di panggung Honda DBL with Kopi Good Day 2023 East Java Series-South Region, skuad asuhan Dimas Kurniawan itu ukir sejarah.

Yap, untuk pertama kalinya SMAN 3 Blitar (Smaga) melesat ke partai final DBL Malang. Hasil tersebut dipastikan setelah mengantongi empat kemenangan beruntun sejak fase penyisihan.

Satu per satu mimpi Melly Putri Sanjaya akhirnya terwujud. Siapakah dia? Tombak utama dari kemonceran putri Smaga musim ini. Dirinya sempat ramai diperbincangkan. Lantaran video hangat nan mengharukan bersama sang ayah yang begitu viral. 

“Itu momen saat saya menang di semifinal. Saya bilang kalau sekarang impianku sudah bukan sekadar mimpi, tapi bisa terwujud juga. Terus papa jawab ‘Anake papa pinter! Puji Tuhan doamu dikabulkan ya, nak’. Di situ makin terharu,” ucap Melly.

Baca Juga: Kaleidoskop: Pemain Putri Cetak Rekor di DBL 2023-2024, Siapa Saja Mereka?

Perjalanan Melly terasa makin sempurna. Meski harus berpuas di posisi runner up DBL Malang dan gagal memboyong hasil maksimal di Championship Series, kerja keras luar biasa. Dirinya terpilih sebagai Kopi Good Day First Team 2024 seri Jawa Timur.

“Satu musim kemarin rasanya sedih sekaligus takut. Karena saya sudah kelas XII, jadi ini kesempatan terakhir bermain di DBL. Berhubung kami belum pernah merasakan final DBL Malang, jadi kami mengubah mindset untuk mengedepankan kerja keras. Menang, kalah urusan belakang,” tegasnya.

“Puji Tuhan bisa sampai ke final dengan segala keterbatasan Smaga. Ditambah bisa sampai tembus ke DBL Camp, pastinya perasaan saya campur aduk. Antara senang karena terpilih, dan takut karena bakaljadi DBL Camp pertama saya,” sambung gadis berzodiak Aquarius.

Mellyani Putri Sanjaya - SMAN 3 Blitar (1)

Meski demikian, ambisi Melly untuk melanjutkan perjuangannya masih sangat besar. DBL Camp bakal menjadi panggung terkhir untuk membuktikan kebolehannya. “Sebenarnya gak ada persiapan khusus. Cuma tetap aktif di beberapa event aja, walaupun sudah kelas XII,” singkatnya.

“Buat menjaga performa juga kan. Intinya DBL Camp nanti saya mau mencari pengalaman dan ilmmu baru sebanyak-banyaknya. Selebihnya saya serahkan hasilnya ke Tuhan saja,” tukas pemain yang baru saja berumur 18 tahun itu.

Baca Juga: Rookie Bawa Smaga Blitar Tumbangkan Dempo dan Melaju ke Final!

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.

Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 juga menampilkan Pond's Men 3X3 Competition. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 disiarkan live di channel YouTube DBL Play. (*)

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY