ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Peluncuran komik basket Sangsaka Lima tinggal menghitung hari. Yaps, pada tanggal 6 April 2021 mendatang, kalian udah bisa nih menikmati chapter pertama dari komik digital ini. Eits, tapi, kalau kalian mau baca bocoran teaser dari komik ini bisa banget loh, kalian tinggal membacanya di sini.

Nah, sebelum komik ini rilis beberapa hari lagi, kalian mesti tahu juga nih fakta menarik dibalik hadirnya komik Sangsaka Lima. Apa saja? Simak ulasannya di bawah ini!

1. Background Cerita Lekat Sama Anak DBL

Di setiap perhelatan liga DBL, pasti ada cerita menarik yang muncl dibaliknya. Nah, begitupun di komik basket Sangsaka Lima ini. Dua creator komik ini, melihat DBL jadi salah satu kompetisi penuh gengsi buat para student athlete.

Karena itu komik ini hadir dengan latar belakang cerita yang lekat dengan anak-anak DBL. Mulai dari perjuangan satu tim basket, konflik internal dalam tim sampai masalah percintaan, juga ada loh.

2. Para Tokoh Punya Karakter yang Kuat

Setiap komik, pasti punya tokoh di dalamnya. Nah, kalau biasanya tokoh utama begitu menonjol, di Sangsaka Lima, bukan hanya pemeran utama saja yang punya cerita kuat. Tokoh pendukung lainnya, juga punya karakter dan cerita sendiri-sendiri. Pastinya, bakal membuat alur cerita akan semakin seru juga. 

Baca Juga: Kurang dari Sebulan Sangsaka Lima Rilis, Yuk Kenalan Dulu Sama Tokoh Utamanya

3. Buatan Asli Anak Bangsa

Ini dia yang keren dibalik produksi Sangsaka Lima. Yaps, komik basket digital ini dikerjakan langsung oleh dua mangaka asli Indonesia. Mereka adalah Mochammad Fadli dan Juan Vito. Keduanya emang sudah punya pengalaman soal komik.

Sebelum menggarap Sangsaka Lima, Fadli dan Vito juga pernah mengerjakan komik dengan cerita sepak bola. Ketertarikan terhadap basket, serta memiliki pandangan yang sama soal basket, membuat keduanya begitu senang berkolaborasi dengan DBL Indonesia.

Baca Juga: Mengenal Juan Vito dan M Fadli, Sosok di Balik Komik Basket Sangsaka Lima

4. Komik Basket Pertama di Indonesia

Kalau mendengar komik basket, pasti kalian langsung teringat Slam Dunk deh, komik asal Jepang. Nah, tapi nggak kalah sama Jepang, tentunya Sangsaka Lima ini hadir sebagai komik basket pertama yang rilis di Indonesia. Dengan dukungan penuh dari kalian semua, bukan nggak mungkin dong Sangsaka Lima bisa juga mendunia loh.

5. Bisa Dibaca Gratis di DBL Play

Buat kalian yang pengin baca komik ini, tenang kalian nggak perlu khawatir merogoh kantong kalian deh. Soalnya, kalian bisa baca komik ini secara GRATISSSSS. Yaps, no uang uang club. Cukup duduk santai, buka aplikasi DBL Play, dan voila kalian bisa menikmati komik ini. So, catat baik-baik, mulai tanggal 6 April 2021, chapter 1 Sangsaka Lima rilis di aplikasi DBL Play. (*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY