ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Putra Moklet merayakan keberhasilan mereka lolos playoffs

MALANG - Tim putra SMK Telkom Malang menang dramatis atas SMA Kalam Kudus dengan skor 30-29, Rabu (11/9) malam. Kemenangan ini mengantarkan Moklet-sebutannya, lolos playoffs.

Pertandingan ini adalah hidup dan mati bagi kedua tim. Sebab, keduanya sama-sama mencatatkan satu kemenangan, dan satu kali kalah di dua laga pertama. Pemenang game inilah yang berhak ke playoffs.

Moklet memulai laga dengan mengesankan. Mereka menunjukan mental juang yang luar biasa. Moklet berhasil menutup paruh pertama dengan skor 9-6.

Kondisi di kuarter ketiga tak banyak perubahan. Moklet masih dominan, dan merepotkan Kalam Kudus. Moklet mengakhiri kuarter ketiga dengan skor menolok 22-11. Hanya saja, situasi di kuarter pamungkas benar-benar berubah.

Kali ini Kalam Kudus memberikan perlawanan sengit. Mereka mempertontonkan permainan yang lebih baik. Serta mampu memangkas menjadi 26-27 pada lima detik menjelang bubar laga.

Drama belum berakhir. Moklet mendapatkan hadiah empat free throw oleh sang pengadil. Mereka berhasil menambah tiga poin dari empat kali kesempatan itu. Skor berubah menjadi 30-26.

Kalam Kudus tak menyerah. Tembakan tiga angka Giovanni Christiawan membuat jarak kedua tim hanya terpaut satu poin. Sayang Kalam Kudus kehabisan waktu untuk mengubah keadaan. Moklet berhasil mengakhiri game ini dengan skor tipis 30-29.

Pelatih Moklet, Siana Norma Heny  tak menyangka anak asuhnya bisa melangkah hingga ke babak playoffs. Sebab, ia tidak memasang target apa pun dalam keikutsertannya tahun ini.

“Motivasi awal kami pokoknya berangkat ke DBL dulu. Karena kami kan sudah vakum lama di kompetisi ini. Kami pernah ikut DBL, tetapi selalu kalah. Oleh sebab itu, masuk playoffs ini sangat di luar ekspetasi kami,” ucapnya.

statistik pertandingan selengkapnya bisa kamu akses di sini.

 

Baca juga pertandingan lain di seri Malang hari ini:

Putri Smasa Blitar Kunci Tiket ke Playoffs

Putra Smada Pasuruan Berhasil Menembus Playoffs

Putri Smaga Blitar Raih Tiket Terakhir ke Playoffs

Putra Smada Malang Akhiri Musim dengan Kemenangan

 

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY