ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Selebrasi pemain SMA IPH East Surabaya setelah lolos ke semifinal

SURABAYA - Babak delapan besar Honda DBL East Java Series 2019-North Region telah dimulai, Jumat (20/9). Dua tim putra, dan dua tim putri berhasil mengamankan tiket ke semifinal. Berikut keempat tim itu.

1. Putri SMA Nation Star Academy Surabaya


Putri SMA Nation Star Academy Surabaya menjadi tim pertama yang lolos ke semifinal Honda DBL East Java Series 2019-North Region. Tiket itu mereka raih seusai mengalahkan SMAN 1 Waru dengan skor mencolok 35-15, Jumat sore.

“Hari ini penyelesaian akhir kami sudah lebih bagus daripada kemarin. Hanya perlu lebih fokus ketika bermain,” ujar pelatih NSA, Aries Herman. Mereka akan bertemu SMA Frateran Surabaya pada babak semifinal.

Lihat profil dan catatan perjalanan tim SMA Nation Star Academy Surabaya di sini.

 

2. Putri SMA Frateran Surabaya


Tim putri SMA Frateran Surabaya menyudahi perlawanan SMAN 1 Taman, Sidoarjo dengan skor 37-26. Kemenangan tersebut membawa putri Frateran lolos ke semifinal Honda DBL East Java Series 2019-North Region.

Angeline Tio menjadi pencetak angka terbanyak untuk Frateran. Ia mengemas 12 poin. Sedangkan Vanessa Caitlin berhasil mencetak sebelas poin. Frateran akan berhadapan dengan SMA Nation Star Academy Surabaya pada babak semifinal.

Lihat profil dan catatan perjalanan tim SMA Frateran Surabaya di sini.

 

3. Putra SMA IPH East Surabaya


SMA IPH East Surabaya menjadi tim putra pertama yang lolos ke semifinal Honda DBL East Java Series 2019-North Region. Lions-sebutannya, menembus sempat besar seusai mengalahkan SMA Gloria 2 Surabaya dengan skor 44-22.

Forward Lions, Charles Christian Kurniawan tampil bagus di pertandingan ini. Charles mencetak 14 poin untuk Lions. Lions berhak lolos ke semifinal. Mereka akan berhadapan dengan pemenang pertandingan antara SMAN 5 Surabaya dengan SMAN 2 Surabaya.

Lihat profil dan catatan perjalanan tim SMA IPH East Surabaya di sini.

 

4. Putra SMAN 16 Surabaya


SMAN 16 Surabaya, selamat datang di semifinal Honda DBL East Java Series 2019-North Region. Sixteen-julukannya, lolos setelah mengalahkan SMAN 20 Surabaya dengan skor 37-25, Jumat malam.

Kemenangan atas Twenty membawa Sixteen lolos ke semifinal seri Surabaya. Mereka akan berhadapan dengan pemenang pertandingan antara SMA ST. Louis 1 Surabaya dengan SMA Vita Surabaya.

Lihat profil dan catatan perjalanan tim SMAN 16 Surabaya di sini.

Baca juga berita-berita pertandingan yang berlangsung di Seri Surabaya hari ini (20/9):

1. Tim putri SMA Nation Star Academy vs SMAN 1 Waru: Evelyn Fiyo Bawa NSA Surabaya Lolos Semifinal

2. Tim putri SMAN 1 Taman vs SMA Frateran: Seru! Frateran Bertemu NSA di Semifinal Seri Surabaya

3. Tim putra SMA Gloria 2 Surabaya vs SMA IPH East Surabaya: Lolos Semifinal, Lions Tunggu Hasil Derbi SMA Komplek

4. Tim putra SMAN 20 Surabaya vs SMAN 16 Surabaya: Sixteen, Selamat Datang di Semifinal Seri Surabaya

 

 

 

  RELATED ARTICLES
Comments (1)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY