ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Recap Honda DBL 2021-2022

Honda DBL 2021-2022: Berawal di NTB, Berakhir di NTT (Bagian 1)

Rena Dwi Astuti - 07 April 2022

Setelah berhasil beradaptasi dengan beberapa perubahan dan konsisten dalam menjaga komitmen, Honda Developmental Basketball League (DBL) musim 2021-2022 kini telah resmi berakhir. Tepatnya pada 31 Maret 2022 lalu, bersamaan dengan usainya seri terakhir, yaitu Nusa Tenggara Timur.

Di musim ini, Honda DBL memang dibagi dalam dua tahun berbeda, yaitu 2021 dan 2022. Sebab, situasi pandemi jadi pertimbangan besar bagi DBL Indonesia selaku penyelenggara. Namun, komitmen DBL Indonesia dalam mematuhi protokol kesehatan yang ketat sesuai aturan pemerintah membuahkan hasil positif di penghujung seri.

Tim redaksi DBL Indonesia merangkum perjalanan panjang Honda DBL di musim 2021-2022. Berikut adalah bagian 1 dari rangkuman Honda DBL 2021-2022! (*)

West Nusa Tenggara – Mataram: Jadi Seri Pembuka Musim 2021-2022

Setelah absen digelar pada tahun 2020, Nusa Tenggara Barat (NTB) jadi seri pembuka rangkaian panjang Honda DBL musim 2021-2022. Di seri ini, aturan ketat protokol kesehatan diterapkan pertama kali. Seluruh pihak yang terlibat wajib mematuhi prokes ketat yang berlaku dan harus dinyatakan negatif Covid-19 dengan metode tes antigen.

Seri pertama ini akhirnya berhasil terlaksana dengan prokes ketat selama 5 hari. Sejarah baru berhasil dibuat. Tim basket sekolah SMAN 5 Mataram menutup seri dengan hasil manis. Mereka sukses kawinkan gelar.

Kapolda NTB: DBL 2021 Berhasil Jadi Platform Edukasi 3M

Prokes Ketat, DBL di Mataram Selesai Berjalan

Berbagai Pihak Puji Prokes Ketat DBL 2021 West Nusa Tenggara Series

Baca berita Seri NTB selengkapnya DI SINI!

South Sumatera – Palembang: Perbasi Sumsel Sebut DBL Jadi Inspirasi Event Olahraga Lain

Sukses digelarnya seri NTB, jadi contoh sekaligus evaluasi DBL Indonesia untuk melanjutkan ke seri berikutnya, yaitu Sumatera Selatan. Sama seperti seri NTB, prokes ketat tetap jadi landasan utama digelarnya seri ini. Hal ini pun menjadi sorotan bagi Perbasi dan KONI Sumsel.

Ketua Perbasi Sumsel, Dr H. Dodi Reza Alex Noerdin mengatakan DBL dapat menjadi inspirasi event olahraga lain untuk bisa digelar di masa pandemi. Di partai final, tim putri SMAN 1 Unggulan Muara Enim menutup seri kedua ini dengan hasil manis. Mereka sukses menyabet gelar perdananya.

Perbasi Sumsel Sebut DBL 2021 Sukses Menginspirasi Event Olahraga Lain

DBL 2021 Jadi Momen Kebangkitan Bangkitkan Olahraga

Kapolda Sumsel: Penyelenggaraan DBL 2021 Jadi Referensi Event Lain

Baca berita Seri Sumsel selengkapnya DI SINI!

DKI Jakarta: Menyusul Izin Penyelenggaraan dari Pemerintah

Butuh waktu lama untuk Honda DBL 2021-2022 kembali digelar setelah dua seri pertama selesai. DKI Jakarta jadi kota selanjutnya yang digelar pada 7 hingga 23 Oktober 2021. Hal ini juga menyusul restu pemerintah pusat dan pemerintah daerah terkait pemberian izin penyelenggaraan Honda DBL di DKI Jakarta. Tentunya, dengan beberapa prokes ketat yang wajib diterapkan.

Setelah dibuka oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, persaingan ketat berhasil disuguhkan oleh tim basket Ibu Kota. Tim putri SMAN 70 Jakarta berhasil merengkuh gelar pertama mereka. Sedangkan di sisi tim putra, SMA Bukit Sion masih belum terkalahkan sejak 2018 lalu.

Buka Honda DBL 2021-2022, Begini Pesan Pak Wagub DKI Jakarta

Berharap Honda DBL 2021-2022 Menjadi Kebangkitan Event Olahraga Lain

Siap Pak Anies! Ini Ucapan Bertanding dari Gubernur DKI Jakarta Untuk Kalian

Baca berita Seri DKI Jakarta selengkapnya DI SINI!

East Java – Surabaya: Honda DBL 2021 Terus Berlanjut

Berhasil dilaksanakan di DKI Jakarta, kini Jawa Timur jadi seri selanjutnya. Bahkan, gelaran ini dilaksanakan di tempat olahraga paling bersejarah, Gelora Pancasila. Walikota Surabaya, Eri Cahyadi hadir dengan membuka laga pertama di Honda DBL 2021 East Java Surabaya. Tim putra SMA St. Louis 1 Surabaya sukses mewujudkan target three-peatnya. Mereka berhasil menutup seri Jatim usai mengalahkan SMAN 2 Surabaya dengan skor tipis (65-63).

Eri Cahyadi: Selamat Bertanding di Venue Olahraga Paling Bersejarah di Surabaya

Sinlui Three-peat Juara Honda DBL 2021 East Java Series

Gloria 1 Back-to-Back Juara Honda DBL 2021 East Java Series

Baca berita Seri Jatim selengkapnya DI SINI!

West Java – Bandung: Percobaan Pertandingan dengan Penonton Pertama Kali

Seri Jawa Barat yang dilaksanakan di Bandung, jadi seri pertama dengan percobaan mendatangkan penonton pertama kali di Honda DBL 2021-2022. Penonton diperbolehkan datang ke venue pada babak semifinal dan final. Ini dilakukan setelah mendapat rekomendasi dari pemerintah pusat dalam Instruksi Mendagri (Inmendagri) Nomor 57 tahun 2021 tentang PPKM wilayah Jawa dan Bali.

Tidak hanya itu, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil juga turut hadir pada partai final Honda DBL 2021 West Java Series. Kala itu, tim putra SMA BPK Penabur Cirebon jadi juara baru seri Jabar. Sedangkan, tim putri SMA Trimulia Bandung kembali merebut gelar juara di seri ini.

Sukses Uji Coba Penonton, Sejarah Terukir di Honda DBL 2021 West Java Series!

Tumbangkan Trimulia, Putra BPK Penabur Cirebon Jadi Juara Baru Seri Jabar

Lima Three Point Abigail, Bawa Trimulia Rebut Tahta Jawa Barat

Baca berita Seri Jabar selengkapnya DI SINI!

Bali: Pencetak Gede Elgi Wimbardi Jadi Pencetak Rekor Baru

Persaingan di Honda DBL 2021 Bali Series juga tak kalah sengit. Bahkan, sejarah berhasil tercipta di Pulau Dewata ini. Datang dari pemain SMAN 2 Denpasar, Gede Elgi Wimbardi berhasil mencetak 52 poin dalam satu laga. Kala itu, dirinya membela tim melawan SMA Soverdi Tuban di babak fantastic four.

Elgi sendiri memang memikul beban lebih di laga ini. Selain jadi kapten tim, ia juga menjadi motor serangan timnya. Namun, jeri payahnya berbuah manis. Elgi berhasil menjadi pencetak BeAT The Record Nasional kategori Top Point di Honda DBL 2021-2022.

Beat The Record: Kantongi 52 Point, Elgi Jadi Pencetak Poin Paling Banyak!

Putri Dosman "Ratu" Baru Honda DBL Seri Bali

Soverdi Juara Baru Honda DBL Seri Bali

Baca berita Seri Bali selengkapnya DI SINI!

Honda DBL 2021-2022: Lahirkan Banyak Sejarah Baru (Bagian 2)

Honda DBL 2021-2022: Tuntas, Angka Penonton Mencapai 6 Juta (Bagian 3)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIER
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY